2017-12-07 15:34:47

Amankan Aset Informasinya, Jasindo Bekali Diri Dengan ISO 27001:2013

Jakarta, 7 Desember 2017. Sebagai salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Asuransi Jasindo sangat peduli akan pengelolaan aset informasi perusahaan serta pengendalian risiko keamanan informasi. Dalam upaya mewujudkan best practice dalam hal pengelolaan teknologi informasi perusahaan, Asuransi Jasindo telah membuktikan kompetensinya dalam mengelola dan mengamankan aset informasi perusahaan dengan meraih Sertifikat Information Security Management System  - ISO/IEC 27001:2013 yang dikeluarkan oleh Badan Sertifikasi Internasional BSI (British Standard Institution) Group Indonesia.

Penyerahan Sertifikat ISO 27001:2013 diserahkan langsung oleh Direktur BSI Group Indonesia, Yuan Bambang Handayana yang diserahterimakan kepada Direktur Utama Asuransi Jasindo.

Ruang lingkup sertifikasi ISO 27001:2013 di Asuransi Jasindo adalah Pengelolaan Keamanan Informasi pada Sistem Informasi Terpadu Perusahaan. Pihak-pihak yang terlibat dalam implementasi ini adalah Manajemen Puncak, Divisi Teknologi Informasi sebagai pengelola sistem informasi perusahaan, Divisi Sumber Daya Manusia sebagai pengelola aset sumber daya manusia perusahaan, serta Biro Umum sebagai pengelola lingkungan kerja perusahaan.

Bagikan

    PT ASURANSI JASA INDONESIA BERIZIN DAN DIAWASI OLEH OTORITAS JASA KEUANGAN

bergabung bersama kami