2024-10-23 15:07:27

Asuransi Jasindo Tingkatkan Pemahaman Manajemen Risiko Melalui Literasi Asuransi di Universitas Pasundan

 

Asuransi Jasindo Tingkatkan Pemahaman Manajemen Risiko Melalui Literasi Asuransi di Universitas Pasundan

Bandung – PT Asuransi Jasa Indonesia atau Asuransi Jasindo kembali melaksanakan Kegiatan Literasi Keuangan di tahun 2024 ini. Literasi Keuangan dengan topik manajemen risiko dan asuransi diadakan di Universitas Pasundan Bandung dan dihadiri oleh ratusan mahasiswa dari program studi Ilmu Administrasi Bisnis.

Yura Rhamanda, Head of Corporate Communication Asuransi Jasindo, dalam pembukaan kegiatan menekankan pentingnya pemahaman mengenai manfaat manajemen risiko dan asuransi dalam kehidupan sehari-hari hingga dalam skala lebih besar, seperti dalam pekerjaan.

"Melalui literasi keuangan, kami berharap mahasiswa dapat lebih siap menghadapi tantangan ke depan dengan pemahaman yang lebih baik tentang risiko dalam berbagai aspek," ungkap Yura.

Selanjutnya, materi literasi disampaikan oleh Rakean Wachyu, Head of Protocol & Institutional Relation, yang memberikan penjelasan mengenai konsep dasar risiko, klasifikasi risiko, serta manajemen risiko.

"Kami membahas bagaimana konsep manajemen risiko dapat membantu mahasiswa untuk memahami cara mengelola risiko di berbagai situasi, baik dalam daily activity hingga ketika mereka memilih berkarir menjadi profesional atau business owner," jelas Rakean.

Selain itu, Rakean juga memaparkan tentang konsep dasar asuransi dan bagaimana asuransi berperan penting dalam memberikan perlindungan terhadap berbagai risiko, baik yang dihadapi oleh individu maupun perusahaan. Pemahaman ini diharapkan dapat membantu mahasiswa mengenali pentingnya asuransi sebagai bagian dari strategi pengelolaan risiko yang komprehensif.

“Kami berharap kegiatan ini tidak hanya memberikan wawasan baru, tetapi juga menanamkan kesadaran akan pentingnya pengelolaan risiko dalam kehidupan sehari-hari, terutama di kalangan Gen Z,” tutup Rakean.

Melalui kegiatan literasi ini, Asuransi Jasindo terus berkomitmen untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya generasi muda di Kota Bandung, mengenai pentingnya pengelolaan risiko dalam kehidupan sehari-hari.

***

Tentang PT Asuransi Jasa Indonesia

Asuransi Jasindo merupakan perusahaan asuransi umum dengan kepemilikan 1 lembar saham seri A dwiwarna milik Negara Republik Indonesia dan 424.999 lembar saham Seri B milik PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia

(Persero). Asuransi Jasindo telah berpengalaman selama lebih dari 50 tahun dalam memberikan perlindungan asuransi bagi pelaku bisnis dan masyarakat Indonesia. Serta terbukti tangguh untuk bangkit dari kondisi yang menantang dan terus berinovasi dalam memberikan pelayanan profesional dan terbaik.

Saat ini Asuransi Jasindo fokus pada pertumbuhan bisnis yang profitable dan sustainable baik pada bisnis penugasan pemerintah maupun non pemerintah, serta memperkuat support business untuk memberikan pelayanan prima kepada nasabah. Asuransi Jasindo juga banyak mendapatkan dukungan reasuradur terkemuka, terutama untuk pertanggungan yang bersifat mega-risk.

Asuransi Jasindo juga senantiasa memegang teguh nilai-nilai budaya AKHLAK, sehingga Asuransi Jasindo melakukan pengembangan terhadap tata kelola dan manajemen risiko melalui penerapan GRC (Governance, Risk, dan Compliance) agar Perusahaan dapat menjaga Amanah yang dipercayakan oleh setiap tertanggung.

 

 

Bagikan

    PT ASURANSI JASA INDONESIA BERIZIN DAN DIAWASI OLEH OTORITAS JASA KEUANGAN

bergabung bersama kami